Makassar, inilahmedia.id – Minat masyarakat Makassar mencari pengalaman kerja ke luar negeri cukup tinggi, namun terkadang terkendala dengan minimnya informasi terkait cara mendapatkan peluang.
Menyikapi hal tersebut, Aliyah Mustika Ilham bersama Kementerian Ketenagakerjaan (Kemenaker) RI gelar sosialisasi pelatihan vokasi dan pemagangan, yang di gelar di Hotel Lynt, Sabtu (20/01/2024).
Koordinator pembinaan penyelenggaraan pemagangan luar negeri, Kementerian Ketenagakerjaan RI, Buchari, SS,M.Si, dalam kesempatan tersebut berbagi pengalaman terkait beberapa masyarakat yang telah melakukan pemagangan di luar negeri khususnya Jepang.
“Pemagangan selain memberikan pengalaman kerja, juga dapat meningkatkan pendapatan masyarakat. Dengan setahun magang di Jepang, saat kembali biasanya memiliki simpanan lebih dari 100 juta rupiah,” ujarnya.
Hal ini tentunya menjadi peluang untuk masyarakat memiliki modal untuk merintis usaha saat kembali ke tanah air. Dengan hadirnya sosialisasi ini diharapkan dapat membuka wawasan masyarakat, untuk mendapatkan skill agar dapat magang di luar negeri.
Hal senada diungkapkan oleh Anggota Komisi IX DPR RI, Aliyah Mustika Ilham, yang mengharapkan adanya peningkatan sumber daya manusia, sehingga mampu menciptakan lapangan pekerjaan sendiri.
Demikian pula disampaikan oleh Sub Koordinator perlindungan tenaga kerja luar negeri Dinas Ketenagakerjaan Kota Makassar, Rizka Mahardika, S.Sos, yang menyampaikan beberapa tahapan yang dapat dilakukan agar dapat mengikuti vokasi ke luar negeri.
“Syarat biasanya diberikan oleh perusahaan yang akan menerima, sehingga mereka akan diberikan skill terlebih dahulu, melalui balai pelatihan kerja sesuai dengan permintaan,” ungkapnya.
Sosialisasi ini diikuti oleh sangat antusias oleh peserta sosialisasi yang terlihat dari pertanyaan yang diajukan oleh seluruh peserta.