Makassar Sport Festival 2023, Wadah Atlet dan Penggemar Olahraga Bersatu

oleh
Makassar Sport Festival 2023

Makassar, Inilah.ID – Keberlangsungan semangat olahraga di Kota Makassar menjadi sorotan utama pada pembukaan resmi Makassar Sport Festival 2023. Wali Kota Makassar, yang diwakili oleh Staff Ahli Wali Kota Makassar, memberikan sambutan resmi di Pelataran Parkir Phinisi Point Mall, membuka pintu bagi serangkaian kegiatan olahraga yang akan berlangsung selama 2 hari.

Kegiatan yang dirangkaikan dengan semaraknya Makassar Sport Festival ini turut dihadiri oleh Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga Kota Makassar, menegaskan komitmen pemerintah dalam mendukung dan mengembangkan dunia olahraga di tingkat lokal.

Beberapa kompetisi yang akan menyemarakkan acara ini meliputi:
* Slalom Car Competition
* Contest Car Competition
* Stunt Ride Competition
* Tamiya Competition
* Road Bike Competition
* City Fun Rally Competition

Makassar Sport Festival 2023 menjadi wadah bagi para atlet dan penggemar olahraga untuk bersatu, bersaing, dan merayakan semangat sportivitas. Dengan beragam kompetisi yang ditawarkan, diharapkan acara ini tidak hanya menjadi ajang persaingan, tetapi juga sarana hiburan dan inspirasi bagi masyarakat Makassar yang mencintai olahraga.