Makassar, Inilah.ID – Kerja bakti bertajuk sabtu bersih rutin digelar di sekitar wilayah Kecamatan Bontoala. Seperti yang terlihat pada sabtu (28/1/2023).
Kegiatan dipimpin langsung Camat Bontoala, Arman S.Sos.,M.Si beserta jajarannya seperti lurah, pengurus LPM dan ketua RT/RW.
Dia mengatakan, kerja bakti menjadi salah satu cara menjaga kebersihan lingkungan sekitar yang efektif.
Selain membantu membersihkan lingkungan, kebiasaan kerja bakti juga dapat memperkuat jalinan kerja sama antar warga.
“Kerja sabtu bersih merupakan sinergitas dan kekompakan antara warga, lurah dan RT/RW yang harus diperkuat diwilayah masing-masing,” ujarnya seperti dikutip dari keterangan yang diterima.
Arman menambahkan, kerja bakti harus dilaksanakan karena ini merupakan program Walikota Makassar yang ingin melihat hidup bersih dan sehat.
“Ini merupakan wadah mempersatukan persepsi untuk menjaga lingkungan tetap bersih dan asri,” tutupnya.