Makassar, Inilah.ID – Sejumlah mobil terperosok ke dalam selokan air pada Sabtu (24/12/2022).
Terjadi saat hujan deras melanda wilayah Makassar dan sekitarnya. Dampaknya, saluran air tidak terlihat karena tertutup banjir.
Tim rescue Dinas Pemadam Kebakaran (Damkar) Makassar kemudian melakukan penyelamatan usai menerima laporan.
“Hari ini ada 3 mobil kita selamatkan,” kata Kepala Damkar, Hasanuddin.
Dia memparkan salah satu upaya penyelamatan di Jalan Urip Sumoharjo, Kampus UMI Makassar. Mobil yang terperosok ke got berjenis Suzuki Baleno dengan pemilik Rahmi.
“Laporan masuk pukul 10.58 wita dan selesai 13.28 wita,” jelasnya.
Mobil berhasil dievakuasi dengan cara didorong beberapa petugas sembari ditarik oleh kendaraan derek.
“2 jam 3 mobil (evakuasi),” tutupnya.