Segera Dibangun, Proyek Macca dan Sirkuit Untia Makassar Masuki Tahapan Uji Publik

oleh
oleh

Makassar, Inilah.ID – Pemerintah melalui Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Makassar menggelar uji publik di ruang sipakatau, Balaikota, Jumat (28/4/2023).

Hal ini mengenai analisis dampak lingkungan (Amdal) terkait 3 proyek pembangunan. Uji publik tersebut kepada Wali Kota Makassar yang diwakili Asisten II Pemkot Makassar, Rusmayani Madjid.

Proyek yang dimaksud seperti pembangunan Makassar Core City Arena (MACCA) dan Sirkuit Internasional di Kelurahan Untia, Kecamatan Tamalanrea. Diketahui ini merupakan program prioritas pemerintah.

Kemudian Amdal untuk rencana pembangunan perumahan Virginia Park dan Klaster Pelangi yang juga berlokasi di Kecamatan Biringkinaya.

Presentasi Amdal dipaparkan langsung ketiga konsultan perencana dari MACCA, perumahan Virginia Park, Kecamatan Biringkanaya dan Klaster Pelangi, Kecamatan Tamalanrea.

Rusmayani dalam kesempatan tersebut menekankan agar desain dan lokasi pembangunan MACCA tidak mengalami perubahan lagi.

“Karena kalau berubah lagi, maka kita harus bikin acara seperti ini (presentasi) lagi,” kata Rusmayani.

Selain itu, dia meminta pengembang untuk memperhatikan ruang terbuka hijau (RTH) dalam proses pembangunannya nanti. Apalagi, ada rencana pergantian mangrove pada proses pembangunan MACCA.

Sementara itu, Plt Kepala DLH Makassar, Ferdy Mochtar mengatakan, pembangunan proyek ini tentunya memiliki penguatan ekonomi.

Kendati demikian, pelaksanaan pembangunan jangan mengabaikan aspek tata ruang di Kota Makassar.

Karena itu, DLH Makassar akan konsisten terhadap detail RTH agar tidak disalahgunakan di kemudian hari.

“DLH akan melakukan peninjauan langsung. Tak ada toleransi terhadap pembangunan, Amdal harus konsisten dilaksanakan,” katanya.

Ia menambahkan, hasil presentasi ini akan disampaikan dalam waktu dekat kepada Wali Kota Makassar Danny Pomanto untuk mendapat persetujuan.